Babinsa Wonosari Amankan Gelaran Pengajian Dan Sholawatan Desa Binaan

    Babinsa Wonosari Amankan Gelaran Pengajian Dan Sholawatan Desa Binaan
    Babinsa Wonosari Amankan Gelaran Pengajian Dan Sholawatan Desa Binaan

    KLATEN - Maulid Nabi Muhammad SAW adalah sebuah peringatan atas kelahiran Nabi Muhammad SAW yang esensinya adalah untuk meneladani setiap pikiran, ucapan dan tindakan Rasulullah.

     

    Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhamad SAW 1445 H, Koptu Agista Babinsa Desa Ngreden Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten melaksanakan kegiatan pengamanan pengajian akbar yang bertempat di Lapangan Krida Taruna Desa Ngreden Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten, (20/9/2023)

     

    Dengan kehadirannya pada kegiatan di wilayah binaannya, Koptu Agista selaku Babinsa Desa Ngreden menyampaikan bahwa kegiatan pengajian tersebut merupakan kegiatan yang positif sekaligus menjalin tali silaturahmi antar warga diwilayah binaan.

     

    Pengajian merupakan hal yang baik dalam menambah keimanan seseorang, dalam hadirnya Babinsa pada acara tersebut bertujuan untuk bersilaturahmi guna selalu terjalinnya kedekatan dengan warga binaanya sekaligus mewujudkan wilayah aman kondusif dan mewujudkan kemanunggalan TNI dan Rakyat diwilayah binaan, ” ungkap Koptu Agista.

     

    Dalam kegiatan pengamanannya, Koptu Agista juga memberikan himbauan kepada warga yang menghadiri pengajian agar selalu waspada terhadap barang bawaan masing-masing seperti dompet dan lain-lain.

     

    Hadir dalam pengajian akbar, Al Habib Muhamad.Syafi'i Bin Idrus Alaydrus, Hadroh Me Baabul Gufron, PLT Camat Wonosari Sri wahyuningsih S.Psi, Kades Ngreden Sunarto S.Pd, Ipda Siswanto, Babinsa Desa Ngreden Koptu Agista.N, Tri Utomo Ketua Panitia. (Red)

     

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Koramil 22 Wonosari Bersama Warga Desa Boto...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Ceper Amankan Penyaluran Bantuan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan
    KIA Motors: Perjalanan dari Sepeda ke Kendaraan Listrik Terdepan
    Nissan: Perjalanan dari Datsun hingga Merek Global Terkemuka
    Tesla: Dari Inovasi Kendaraan Listrik Menuju Masa Depan Energi Berkelanjutan

    Ikuti Kami